Muncul Benjolan di Area Mr P dan Terasa Sakit, Apa Penyebabnya Dok?

Konsultasi 18+ Minggu, 20 April 2025 - 12:19 WIB  |   Redaktur : Redaksi  
Muncul Benjolan di Area Mr P dan Terasa Sakit, Apa Penyebabnya Dok?

Ilustrasi (internet)

Pertanyaan:

Saya merasakan ada benjolan di area kemaluan, tepatnya di sebelah kanan dekat rambut kemaluan. Rasanya sakit Dok. Bagaimana cara mengatasinya?

YP (pria, 22 tahun)

BPJS DALAM BERITA PC 1

Jawaban:

Benjolan di kemaluan yang terasa nyeri, dapat disebabkan karena peradangan folikel rambut (folikulitis). Biasanya penyebabnya adalah bakteri.


Anda dapat mencuci daerah kelamin dengan air hangat dan menjaga daerah kebersihan kelamin. Selain itu, usahakan untuk hindari menggunakan celana dalam yang terlalu ketat dan hati-hati saat bercukur agar kulit tidak terluka.

MBG dalam Berita 2

Ada baiknya, Anda segera berkonsultasi ke dokter untuk memeriksakan penyebab pasti dari benjolan yang dialami.

 

 

 

Redaktur : Redaksi





Berita Lainnya