Gaya Hidup Sehat

Minuman Segar Pengganti Es Teh Manis yang Cocok untuk Penderita Diabetes

Info Sehat Sabtu, 28 Juni 2025 - 16:50 WIB  |    Reporter : FSY   Redaktur : FA Syam  
Minuman Segar Pengganti Es Teh Manis yang Cocok untuk Penderita Diabetes

Teh es menjadi minuman favorit masyarakat Indonesia, tapi ada baiknya juga diselingi dengan minuman lainnya. (Internet)

RSNEWS - Bagi banyak orang, tidak ada yang lebih menyegarkan di hari panas selain segelas es teh manis. Namun bagi penderita diabetes, es teh manis bisa menjadi jebakan manis yang berbahaya. Kandungan gula yang tinggi dalam minuman ini dapat menyebabkan lonjakan kadar gula darah secara tiba-tiba, yang tentu saja tidak diinginkan.

Kabar baiknya, ada banyak alternatif minuman yang tak kalah segar dari es teh manis, namun jauh lebih aman untuk kadar gula darah.

Berikut 6 pilihan minuman menyegarkan yang bisa dinikmati penderita diabetes tanpa rasa khawatir, seperti dilansir dari laman Healthline.

BPJS DALAM BERITA PC 1

1. Es Teh Herbal

Jenis teh herbal seperti chamomile, hibiscus, jahe, dan peppermint merupakan pilihan yang sangat baik. Teh herbal bebas dari karbohidrat, kalori, dan gula, serta kaya akan antioksidan seperti karotenoid, flavonoid, dan asam fenolat yang dapat membantu melawan penyakit. Anda bisa menambahkan es agar rasanya lebih menyegarkan.

2. Es Kopi Tanpa Gula

MBG dalam Berita 2

Sebuah tinjauan studi tahun 2018 menunjukkan bahwa konsumsi es kopi tanpa gula secara rutin dapat membantu menurunkan risiko diabetes tipe 2 melalui peningkatan metabolisme gula. Namun, hindari tambahan susu, krimer, sirup beraroma, atau gula karena dapat menambah kalori dan mempengaruhi kadar gula darah. Perlu dicatat, meski tanpa pemanis, kandungan kafein pada kopi tetap dapat memicu kenaikan gula darah dalam 1–3 jam setelah dikonsumsi.

3. Jus Sayuran

Berbeda dengan jus buah yang umumnya tinggi gula, jus sayuran seperti jus tomat bisa menjadi alternatif lebih sehat. Anda juga bisa membuat campuran sayuran hijau, seledri, atau mentimun, dengan sedikit buah beri sebagai penambah rasa dan nutrisi. Namun, ingat untuk memasukkan jumlah buah beri ke dalam total asupan karbohidrat harian Anda.

4. Susu

Susu mengandung banyak vitamin dan mineral penting, tetapi juga menambahkan karbohidrat melalui gula alami yang disebut laktosa. Susu full cream dapat memperlambat pencernaan dan penyerapan gula, sehingga dapat membantu mengurangi risiko lonjakan gula darah. Namun, sebaiknya konsumsi susu dalam jumlah sedang, tidak lebih dari dua hingga tiga gelas (240 ml) per hari.

5. Kombucha

Kombucha adalah minuman fermentasi berbahan dasar teh hitam atau hijau yang mengandung probiotik, yakni bakteri baik yang membantu menjaga kesehatan usus. Probiotik juga dapat membantu memperbaiki kadar gula darah pada penderita diabetes tipe 2, meskipun masih diperlukan penelitian lebih lanjut. Satu cangkir kombucha biasanya mengandung sekitar 7 gram karbohidrat. Pilih produk tanpa tambahan gula untuk hasil terbaik.

6. Es Lemon Bebas Gula

Anda dapat membuat es lemon bebas gula sendiri di rumah. Campurkan air soda dengan sedikit perasan lemon segar, lalu tambahkan es batu dan pemanis tanpa kalori seperti stevia. Minuman ini menyegarkan dan rendah karbohidrat. (FSY/VOI).

Laporan : FSY
Redaktur : FA Syam





Berita Lainnya